Wakil Walikota Bima Dukung Program LDII pendidikan 29 karakter luhur

Wakil Walikota Bima Feri Sofiyan SH saat menerima silaturahmi LDII Pada Senin  05/05/2025. 

Kota Bima, Realita NTB.-
Silaturahmi antara Wakil Wali Kota Bima Feri Sofiyan, S.H dan Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kota Bima yang di Nahkodai oleh Ustadz Umar Hamdan, S.Ag di Ruang Kerja Wakil Wali Kota, Senin 05/05/2025. 

Ustadz Umar Hamdan, selain menjelaskan terkait program pendidikan 29 karakter luhur yang sedang dikembangkan oleh lembaga LDII guna membentuk generasi muda yang berakhlak mulia dan berkompeten. 

Umar Hamdan juga menyampaikan semangat lembaganya dapat berkolaborasi dan bersinergi dengan pemerintah dalam upaya penanganan masalah sampah di Kota Bima. 

"Kami berencana akan mengadakan pelatihan yang bertujuan agar sampah tidak lagi dianggap sebagai limbah yang tidak berguna, melainkan menjadi sumber dana yang bernilai." Ungkap Ketua LDII Kota Bima. 

Feri Sofiyan yang didampingi oleh Asisten I bidang Pemerintahan dan Kesos Drs H Alwi Yasin dan Staf Ahli Wali Kota bidang Kemasyarakatan, Kesra dan SDM H Sukarno, S.H menyambut baik niat tulus dan ikhlas LDII Kota Bima untuk bersinergi dengan pemerintah kota terkait program-program kerja lembaga. 

"Kami juga baru saja meluncurkan program Kota Bima "BISA" yaitu Bersih, Indah, Sehat dan Asri yang akan menjadi massive action yang kuat dan membumi di Kota Bima tercinta," 

"Semoga yang menjadi niat baik ini dapat diterima oleh banyak kalangan baik lembaga dan masyarakat, salah satunya lembaga keagamaan seperti LDDII". Harap Wakil Wali Kota yang biasa disapa Aba Feri ini. 

Wakil Wali Kota juga menyampaikan komitmennya dalam mendukung penuh program LDII pendidikan 29 karakter luhur, mengingat degradasi moral generasi muda yang kian mengkhawatirkan dan berdampak langsung pada peningkatan penyalahgunaan narkoba dan minuman keras yang semakin meresahkan masyarakat. 

"Ayo kita gaungkan nilai-nilai mbojo mantoi, kami tidak anti perkembangan teknologi dan kemajuan sosial, namun bijaklah menyaring dan produktiflah guna menyongsong era society 5.0." Tutup Feri Sofiyan. 

Silaturahmi di tutup dengan foto bersama dan penyerahan buku pedoman ibadah LDII. (RED

Posting Komentar

0 Komentar