Wakil Wali Kota Bima Apresiasi Pagelaran Seni Budaya Mbojo IMKOBI Mataram ke-18

Wakil Walikota Bima Feri Sofiyan SH, Apresiasi kegiatan seni budaya yang di gelar oleh Imkobi Mataram pada Minggu 29/04/2025. 
 
Kota Bima, Realita NTB.- Wakil Walikota Bima Feri Sofiyan SH, Apresiasi kegiatan Seni Budaya yang digelar oleh Mahasiswa yang tergabung dalam Ikatan Mahasiswa Kota Bima ( Imkobi) Mataram. 

Hal ini disampaikannya saat menghadri Penutupan Kegiatan Pagelaran Seni Budaya Mbojo ke-18, Minggu 27/04/2025. 

Pagelaran yang dihelat di Lokasi Taman Wisata Loang Baloq Kota Mataram tersebut juga dihadiri oleh Anggota DPRD Prov. NTB Dapil 6 Abdul Rauf, S.T., M.M dan anggota DPRD Kab. Lombok Barat Dapil 3 DR Syamsuriansyah, M.Kes. 

Apresiasi dan rasa bangga atas penyelenggaraan event pagelaran diungkapkan Feri Sofiyan dalam sambutannya pada kegiatan yang mengusung tema "Pesona Mbojo 2025 Dari Leluhur untuk Masa Depan" tersebut. 

"Pagelaran hari ini, selaras dengan Festival Rimpu Mantika yang telah diadakan oleh Pemerintah Kota Bima, sehari yang lalu". Ungkap Wakil Wali Kota. 

Wakil Wali Kota Bima memanfaatkan momentum kegiatan tersebut untuk menghimbau seluruh Mahasiwa Kota Bima agar senantiasa memperkuat semangat kebersamaan dan persaudaraan serta menjaga ikatan silaturahmi. (RED

Posting Komentar

0 Komentar